Tizen Association Russia adakan forum IoT bulan depan


Tizen Association Russia akan mengadakan Forum Internet of Things (IoT), yang akan diselenggarakan pada tanggal 22 September 2016 di International Russia Today Multimedia Press Center MIA, Zubovsky Boulevard 4, Moskow. Forum ini akan didedikasikan untuk aspek-aspek kunci dari bidang pengembangan dan penerapan IoT, seperti Industri Internet, Industri 4.0, Smart City, Big Data, Cybersecurity, dan lain-lain.

Mitra utama Forum IoT ini adalah operator telekomunikasi Rostelecom, lembaga pemerintah Russian Venture Company (RVC), dan Samsung Corporation. Sedangkan mitra forum lainnya adalah perusahaan swasta seperti: Kaspersky Lab, New Cloud Technologies, InfoTeCS, PC Aquarius, NII SOKB, Sputnik, Maykor GMCS, LANIT, Gruppa Telematika-Odin; lembaga pengembangan seperti: Skolkovo Foundation, Innopraktika, Fond Razvitiya Internet-Initsiativ; serta asosiasi industri: RAEK, 4CIO, Russoft dan Infoforum.

Sidang diskusi selama forum akan dipimpin oleh Rostelecom dan RVC. Sekitar 1000 orang diperkirakan hadir mewakili individu profesional dan ahli di bidang IoT. Forum akan diliput secara luas oleh media bisnis dan teknologi terkemuka di Rusia, serta mitra dari Forum IoT ini. Sementara pameran selama berlangsungnya Forum IoT akan menampilkan solusi inovatif dari berbagai pimpinan pasar di sektor Internet of Things: Sputnik, New Cloud Technologies, LANIT, Ay-Teko, GMCS dan Gruppa Telematika-Odin.

Pendaftaran untuk mengikuti Forum IoT bisa melalui: https://runet-id.com/event/tizen-iot16



Comments